Radio Swaka Raih Dua Penghargaan pada Anugerah Penyiaran KPID DIY 2025 di Amikom Yogyakarta
Radio Swaka Raih Dua Penghargaan pada Anugerah Penyiaran KPID DIY 2025 di Amikom Yogyakarta
Yogyakarta — Ajang Anugerah Penyiaran KPID DIY 2025 berlangsung meriah di Auditorium Universitas Amikom Yogyakarta pada Senin, 10 November 2025. Acara yang digelar oleh Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) DIY bekerja sama dengan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) ini menjadi panggung apresiasi bagi lembaga penyiaran yang telah berkontribusi dalam meningkatkan kualitas konten siaran di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Dalam malam penganugerahan tersebut, Radio Swaka (Swara Kabudayan) yang berlokasi di Kauman, Kalurahan Gilangharjo, berhasil mengukir prestasi membanggakan. Radio komunitas dengan frekuensi 107.7 FM itu sukses menyabet dua penghargaan sekaligus, yakni:
- Siaran Seni Tradisi dan Budaya Terbaik (Macapat Swaka) yang menggaungkan lantunan irama macapat yang dipandu oleh Drs. H. Budi Sutrisna, M.Hum.,
- Siaran Keagamaan dan Kepercayaan Terbaik (Ngamalmu) yang menyiarkan tausiyah agama islam yang dipandu oleh Mbah Narto Atmodjo yang merupakan tokoh agama setempat
Penghargaan tersebut menjadi bukti nyata kiprah Radio Swaka dalam melestarikan seni budaya lokal serta menguatkan nilai-nilai toleransi dan keberagaman melalui konten siarannya.
Owner Radio Swaka, Slamet Wahyudi, menyampaikan rasa syukur dan harapannya setelah menerima penghargaan tersebut. Ia menegaskan bahwa Radio Swaka akan terus berkomitmen menjadi media edukatif yang menjaga harmoni masyarakat.
“Melalui Radio SWAKA, semoga budaya dan toleransi agama di Gilangharjo makin maju dan terus berkembang,” ujarnya.
Radio Swaka sendiri telah resmi mengantongi izin stasiun radio dengan Nomor: 02499726-000SU/2020212026. Keberadaan Radio Swaka menjadi kebanggaan masyarakat Gilangharjo, terutama dalam upaya pelestarian budaya dan penguatan karakter masyarakat.
Dengan diraihnya dua penghargaan ini, Radio Swaka semakin memantapkan posisinya sebagai radio komunitas yang mampu memberikan tayangan berkualitas, bermanfaat, serta relevan bagi masyarakat luas.