Peluncuran Kampung Berkah Gilangharjo

07 Oktober 2025
Wartawan Kalurahan
Dibaca 62 Kali
Peluncuran Kampung Berkah Gilangharjo

Gilangharjo, Pemerintah Kalurahan Gilangharjo bersama dengan Baznas dan Bupati Bantul meluncurkan kampung berkah 2025 yang digelar secara simbolis di Aula Puri Selo Gilang pada Senin, 6 Oktober 2025. Kampung Berkah merupakan program pemberdayaan masyarakat berbasis zakat dan wakaf yang dilaksanakan oleh BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional) untuk mengentaskan kemiskinan melalui berbagai kegiatan. Program ini berfokus pada pengembangan potensi ekonomi produktif, dan penyediaan fasilitas dasar bagi masyarakat miskin di suatu wilayah. 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Jajaran Pemerintah Kalurahan Gilangharjo, Forkopimkap Pandak, Bupati dan Jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Bantul, Baznas Kabupaten Bantul, Provinsi DIY, hingga RI, dan perwakilan penerima program kampung berkah dari berbagai sektor, antara lain UMKM, Penerima RTLH, WC, dan Program pendidikan serta kesehatan.

Drs. Damanhuri, ketua Baznas Bantul menyampaikan, program kampung berkah ini berkolaborasi dengan Baznas Provinsi dan Pusat, serta merupakan tahun ketiga berjalan, dan di gilangharjo akan dilaksanakan pendampingan kampung berkah selama 2 tahun kedepan untuk memaksimalkan penyerapan program bantuan ini disemua lini di masyarakat.

Lurah Gilangharjo, Drs. H. Pardiyono, memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Baznas dan para muzzaki yang telah menyalurkan zakatnya sehingga dapat membantu penyaluran program dalam menanggulangi masalah kemiskinan. Menurutnya, zakat ini memiliki dampak luar biasa dalam mengurangi kemiskinan.

Sementara itu, Pimpinan Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan BAZNAS RI, Saidah Sakwan, menegaskan akan memaksimalkan kolaborasi dengan baznas provinsi maupun kabupaten untuk membantu penyaluran program RTLH dengan total 19 penerima dan program WC 6 penerima yang berada di gilangharjo.