Sosialisasi Bahaya Penggunaan Gadget Berlebihan Pada Anak

02 Oktober 2025
Wartawan Kalurahan
Dibaca 43 Kali
Sosialisasi Bahaya Penggunaan Gadget Berlebihan Pada Anak

Gilangharjo, Ketergantungan berlebihan terhadap perangkat elektronik (seperti ponsel, tablet, atau laptop) yang mengganggu fungsi sehari-hari, berdampak negatif pada kesehatan fisik dan mental, serta menyebabkan penelantaran tanggung jawab atau kebutuhan dasar. Kondisi ini ditandai dengan penggunaan gadget secara terus-menerus, rasa gelisah tanpa gadget, dan kesulitan menjaga keseimbangan antara interaksi virtual dan kehidupan nyata.

Oleh karena itu, Hj. Puji Astuti, S.H., selaku Bunda Paud Gilangharjo dan Ketua TPPKK Gilangharjo menggelar sosialisasi bahaya penggunaan gadget yang berlebihan pada anak, kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa, 30 September 2025 di TK ABA Marsudisiwi III, Ngaran, Gilangharjo yang dihadiri oleh para orangtua wali siswa TK tersebut dan beberapa warga sekitar.

Bahaya kecanduan gadget pada anak mencakup gangguan kesehatan fisik seperti gangguan tidur, masalah penglihatan, dan postur tubuh buruk, serta dampak psikologis seperti depresi, kecemasan, sulit fokus, agresivitas, dan menurunnya kemampuan sosial serta akademis karena kurangnya interaksi langsung, kurangnya aktivitas fisik, dan paparan konten negatif. 

Menurut Puji Astuti, Solusi bahaya penggunaan gadget berlebihan pada anak meliputi membatasi waktu penggunaan dengan tegas dan konsisten, mendorong aktivitas alternatif seperti bermain di luar rumah, berkreasi, atau bermain permainan tradisional, serta menjadi contoh yang baik dengan mengurangi penggunaan gadget di depan anak.

"Orang tua juga perlu menciptakan zona bebas gadget, seperti di meja makan dan kamar tidur, serta menggunakan aplikasi pengelola waktu jika perlu." Tegasnya.